Jumat, 12 Agustus 2016

Ahok: Jika PDIP Anggap Trotoar Jakarta Hanya Bisa Dibenahi Risma, Saya Harus Cuti Untuk Kampanye

Ahok: Jika PDIP Anggap Trotoar Jakarta Hanya Bisa Dibenahi Risma, Saya Harus Cuti Untuk Kampanye
Jumat, 12 Agustus 2016




Sumber:http://www.tribunnews.com/
NewsBreaking21-Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengaku tidak takut jika Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini menjadi penantangnya dalam Pilkada DKI 2017.

Ahok mengatakan memang seharusnya bursa calon gubernur DKI Jakarta memunculkan nama-nama sudah teruji memimpin daerah.

"Pernah nggak sih aku takut jika calon Gubernur datang dari daerah lain? Pernah nggak sih aku jelek-jelekin calon gubernur lain?" kata Ahok di Balai Kota, Jumat (12/8/2016).
Mantan Bupati Belitung Timur tersebut tersebut berharap kampanye dalam Pilkada DKI terlaksana dengan sehat.

Calon yang nantinya akan bertarung harus beradu program dan keberhasilan sehingga masyarakat punya banyak pilihan dalam menentukan pemimpinnya.

"PDIP bisa saja merasa jika trotoar Jakarta baru bisa dibenahi kalau Risma yang turun tangan , jika itu terjadi saya harus cuti untuk berkampanye juga," katanya.
 "Kalau dia tunjukin tamannya bagus, ya aku juga harus tunjukin taman aku juga. Nah akan terjadi dialog sehat," tambah Ahok.

0 komentar:

Posting Komentar